Terbaru

Tautan ramah

Elon Musk Posting Video Fesyen Show Pakai AI, Ujungnya Ledek Microsoft

2024-07-25     HaiPress

iDoPress - CEO SpaceX dan Tesla,Elon Musk membagikan video kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI),yang menampilkan tokoh pemimpin dunia,bos perusahaan teknologi,dan tokoh ternama lainnya dalam sebuah peragaan busana (fashion show).

Dalam video yang diunggah di media sosial X (dahulu Twitter),pengguna dapat melihat berbagai tokoh populer dengan busana unik berjalan menuju kamera,mulai dari Presiden Amerika Serikat Joe Biden,mantan Presiden AS Donald Trump,Presiden China Xi Jinping,hingga pendiri Microsoft Bill Gates.

Video ini dibuat oleh kanal YouTube Interdimensional TV dengan software AI Midjourney dan Luma Labs,dan kemudian dibagikan oleh Musk di X.

"Saatnya untuk peragaan busana AI," tulis akun resmi Elon Musk di X pada Senin (22/7/2024).

High time for an AI fashion show pic.twitter.com/ra6cHQ4AAu— Elon Musk (@elonmusk) July 22,2024Dalam video AI tersebut,Presiden Biden tampak menggunakan kursi roda dan kacamata hitam (sunglasses),sedangkan Donald Trump mengenakan pakaian serba oranye dengan merek Louis Vuitton.[b]Baca juga: Apa Itu Blue Screen of Death,Penyebab,dan Cara MengatasinyaPresiden Xi Jinping memakai pakaian dengan motif beruang,yang kemungkinan merujuk pada panggilan "Winnie the Pooh" untuk dirinya. Istilah tersebut sering digunakan warganet untuk mengejeknya,dan Xi Jinping pun diketahui tidak menyukai panggilan tersebut.YouTube Presiden Xi Jinping dalam video AI fashion show yang dibagikan oleh Elon Musk.Berikutnya,Paus Fransiskus terlihat menggunakan jaket puffer dengan sabuk dan tongkat berwarna emas.Elon Musk pun muncul dalam video tersebut dengan busana celana dalam latex,yang kemudian berubah menjadi kostum astronot dengan logo Tesla.Selain Musk,tokoh di industri teknologi yang muncul dalam video AI ini mencakup CEO Apple Tim Cook yang mengalungkan iPad di dadanya,dan CEO Meta Mark Zuckerberg yang tubuhnya berubah warna menjadi hijau seperti kadal.YouTube CEO Meta Mark Zuckerberg dalam video AI fashion show yang dibagikan oleh Elon MuskAdapun hal ini merujuk pada teori konspirasi bahwa Zuckerberg merupakan manusia kadal alias lizard person. Konspirasi ini muncul karena adanya pengguna yang menilai cara bicara dan gerak-gerik Zuckerberg,aneh dan tidak "mirip" manusia.Video AI tersebut pun diakhiri dengan Bill Gates yang mengenakan jas hitam putih,berbeda dari berbagai tokoh sebelumnya yang memakai kostum yang unik,sebagaimana dikutip KompasTekno dari X,Kamis (25/7/2024).Bill Gates tampak tersenyum sambil membawa laptop,yang layarnya dihias tulisan "Runway of Power". Tulisan tersebut pun berubah menjadi eror Blue Screen of Death (BSOD) yang belakangan ini menjadi perbincangan.YouTube Tampilan Blue Screen of Death yang muncul di jutaan PC di seluruh dunia akibat update software Falcon Sensor dari CrowdStrike.Sebab,jutaan Personal Computer (PC) desktop dan laptop di seluruh dunia termasuk Indonesia,yang berjalan dengan sistem operasi Windows mengalami eror BSOD pada Jumat (20/7/2024).Baca juga: Microsoft Rilis Tools untuk Atasi Windows Blue Screen akibat CrowdstrikeMasalah ini mengakibatkan gangguan layanan publik,seperti bank dan maskapai penerbangan,di berbagai negara termasuk Amerika Serikat.Menurut pernyataan Microsoft,error blue screen itu muncul disebabkan oleh pembaruan (update) software Falcon Sensor dari CrowdStrike.Menyusul insiden itu,Microsoft sebagai penggagas OS Windows merilis solusi yang bisa dijalankan organisasi yang terdampak untuk mengatasinya.Adapun solusinya mencakup menghapus file bug bernama C00000291*.sys,serta memulai ulang atau me-reboot sistem/program Virtual Machine yang terdampak.Simak breaking news[/b] dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Penafian: Artikel ini direproduksi dari media lain. Tujuan pencetakan ulang adalah untuk menyampaikan lebih banyak informasi. Ini tidak berarti bahwa situs web ini setuju dengan pandangannya dan bertanggung jawab atas keasliannya, dan tidak memikul tanggung jawab hukum apa pun. Semua sumber daya di situs ini dikumpulkan di Internet. Tujuan berbagi hanya untuk pembelajaran dan referensi semua orang. Jika ada pelanggaran hak cipta atau kekayaan intelektual, silakan tinggalkan pesan kepada kami.
Kembali ke atas
© Hak Cipta 2009-2020 Masyarakat Ekonomi Indonesia      Hubungi kami   SiteMap